Senin, 30 Januari 2012

Happy Things Comes From Happy Plans

hey hey..

Long time no see deh blog.

Well, sebelumnya gw pribadi mengucapkan selamat tahun baru 2012. Semoga apa yang di cita-citakan dapat terwujud, segala urusan dilamcarkan dan dipermudah oleh-Nya.

Bagi gw, tahun 2012 ini sama aja kaya percobaan keberuntungan. Hm, jadi, seberuntung apakah gw di tahun naga air ini yang konon katanya semua usaha kita akan jadi sangat lancar selancar air. We will see!!

Diawali dengan memutuskan akan mengambil beasiswa S2 di salah satu perguruan tinggi negeri di Jakarta. Walopun jaaauuuuhhhhh banget dari jurusan gw waktu kuliah D3 & S1 ekstensi, tapi rasa penasaran itu terlalu guedeee, saking guedenya kalah kali tuh gunung pangrago.. (hihihiii.. lebay :P)

Tapi eh taaappiii, setelah di lirak lirik perysratannyaa. Gw kepentok sama yang namanya TOEFL. Oh Gosh, who the hell who create this TOEFL things become an international standards to get a scholarship <== curahhan hati orang yang nilai TOEFLnya bisa dibilang minim..

Dan, gw harus bisa.. Yaa, suka ga suka, gw harus ambil lagi English short course sama temen gw yang namanya Juna. Jangan ditanya deh kenapa gw les ama si Juna, yaa karena TOEFLnya alaihim cyiiinn.. ^^v Junski
Sebelumnya sih, gw pernah coba prediction test untuk TOEFL, tapi yaa udah jaman kapan tau itu juga tesnya. Sekarang ini, degdeg seeerrr mau tes lagi. Antara malu tapi mau kalo bahasanya Maia Estianty featuring Gita Gutawa. Gimana ga jadi malu tapi mau coba. Mari kita telaah lebih seksama. Malu, hal ini bisa terjadi kalo saja nilai TOEFL yang gw ambil dalam waktu dekat ini jauuuuuhhhh dibawah nilai sebelumnya.. Mau, knapa bisa jadi mau, karna kalo misal nilai TOEFL yang didapet sekarang jadi meningkat berapa pun nilainya (setelah usaha, doa, wirid, nungguin lilin, de el el) itu akan semakin meyakinkan niat gw untuk mengambil beasiswa s2 ini. Jadi yaa, ibaratnya nih perasaan dan posisi gw lagi GALAU = God Always Listen, Always Understand (Dear God, yang dikabulkan yang bagusnya aja yaak, God).

Selanjutnya, yang menjadi impian gw adalah punya sedikit investasi. Knapa begitu, karenaa setelah hampir genap 2 tahun kerja (masih kurang berapa bulan lagi sih), masa gw belom punya apa-apaan sama sekali. Malu juga kan yak f^^;
Jadi, semalam, gw bersama sahabat-sahabat gw tersayang, Juna & Dita (prikitiiiiiwww ~^^~), berkunjung kerumah Juna dan bertemu sama bokapnya Juna. Eits, jangan salah kaprah dulu, bukan mau ngapai-ngapain koq, cuma pengen melanjutkan pembicaraan yang lalu sama bokapnya Juna tentang sistem investasi.

Beberapa orang berpendapat, kalo sistem investasi yang gw ambil ini secara islami sama aja kaya makan riba. Tapi ada juga yang berpendapat, semua itu tergantung sama kebutuhan kitanya juga. Well, decision have been made, semoga di approve. amiiinnn

Next, gw punya rencana untuk berkunjung ke pulau dan at least 1 negara di asia tenggara untuk dikunjungi. Estimasi gw sih, maunya per akhir bulan februari ini gw bisa berkunjung ke salah satu kawasan bersejarah dan terkenal di seluruh dunia, yaitu kunjungan ke Krakatau. Pertama sih agak mikir "yakin nih mau ke krakatau?" , well back to my quote for this year "Testing my luck". Jadi, rencananya mau ber-dare devil ria, semoga aja ke wujud.

Pulau lain yang jadi inceran gw yaitu Krimun Jawa, Belitung and beautiful romantic Lombok. Sebenernya ada satu pulau lagi yang pengen gw kunjungi, tapi kesepakatan sama cowo gw, kemungkikan pulau itu akan dikunjungi untuk honeymoon (kalo jadi nikah tahun ini.. uhuk uhuk uhuk).

Last but not least, gw berharap semoga semua yang gw harapkan bisa terwujud. Ibarat kata Rossa "Atas nama cinta, ku relakan jalan ku merana asal engkau akhirnya dengan ku, ku bersumpah atas nama cinta".. hahahahahaa... mendadak melow cyiinn..

Yak, sekian dan terima kasih. Nari lanjut bekerja..... ^^9